Bulan Ramadhan adalah bulan yang spesial bagi umat Islam. Demikian juga di Bali. Masyarakat Muslim di Bali selalu antusias menyambut datangnya bulan penuh berkah ini. Berbagai macam aktivitas selalu menjadi perhatian hingga menjadi kegiatan rutin setiap bulan Ramadhan. Sebagai satu-satunya Radio Dang-Dut yang sangat dekat dengan Umat Muslim di Bali, Radio AR menjadikan Bulan Ramadhan sebagai momentum yang tepat agar lebih dekat dengan pendengar setianya.
Untuk itu kami selalu hadir di Bulan Ramadhan melalui program acara Patrol Sahur dan Jelang Berbuka. Acara ini menjadi program acara yang sangat digemari oleh umat Muslim di Bali karena mampu menghadirkan suasana Religi ke-Islaman di tengah-tengah kehidupan beragama masyarakat di Bali yang beragam. Selain sebagai media hiburan, informasi, dan pencerahan, acara ini juga menjadi teman baik bagi umat Muslim di saat mempersiapkan dan menikmati makan sahur serta menjelang berbuka puasa.
Data Badan Pusat Statistik ( BPS ) Propinsi Bali menunjukkan bahwa jumlah penduduk Bali yang beragama Islam dari tahun ke tahun terus bertambah. Jika dilihat dari penambahan jumlahnya selama 4 tahun terakhir yang terus meningkat hingga rata-rata 5 %, maka di tahun ini diperkirakan jumlah penduduk Bali yang beragama Islam sekitar 300.000 jiwa. Jumlah tersebut belum termasuk penduduk yang tidak terdaftar di BPS, misalnya penduduk pendatang, pekerja musiman, karyawan yang sedang ditugaskan di Bali, keluarga yang sedang berlibur di Bali, dan lain-lain yang jumlahnya diperkirakan hingga 30 %nya.
Dengan kekuatan daya jangkau yang dimiliki oleh Radio AR, acara ini tidak saja dinikmati oleh masyarakat Muslim di Bali namun dapat juga dinikmati oleh pendengar yang ada di Banyuwangi bagian timur, serta sebagian pendengar di kawasan Lombok Barat. Dengan sasaran dan kekuatan segment pendengar serta didukung oleh daya pancar Radio AR yang baik, kemasan acara yang menarik, penyiar yang berkualitas, serta lagu-lagu yang asyik, menjadikan acara ini sangat digemari dan selalu dinanti.
Denpasar, 01 Juni 2013
PT. Radio Aneka Rama (Radio AR Bali)
Jl. CIung Wanara Nitimandala Renon Denpasar – Bali
Tel. (0361) 264888, 228760
Fax. (0361) 228760