Streaming
Event
Goyang Pasar
3 November 2009



…… lagi… lagi… lagiiii…., Baik pedagang maupun pembeli di Pasar Badung Denpasar, menjadi heboh… ketika Radio AR mengadakan promosi bersama salah satu produk sabun di Bali. Acara yang diisi dengan hiburan lagu Dangdut dan Lagu Bali di tengah pasar yang beroperasi 24 jam ini menjadikan suasana pasar menjadi berbeda dari biasanya, para pedagang dan pembeli serentak menghentikan aktifitasnya dan langsung menyerbu mobil panggung, masyarakat langsung bergoyang ketika penyanyi menyanyikan lagu Dangdut, ada yang bergoyang di tempat dan ada pula yang langsung naik kepanggung bergoyang bersama artis dangdut. Acara yang berlangsung dari jam 07.00 - 12. 00 Wita ini, sempat membuat panitia dari radio AR was - was ketika ditengah acara hujan mulai turun, tapi… animo para pengunjung pasar tidak perduli dan terus bergoyang di tengah hujan malah… mereka semakin heboh bergoyang seolah olah menjadi lebih bersemangat dengan turunnya hujan.

"Terimakasih buat radio AR yang telah menghibur kami di Pasar Badung ini, semoga acara - acara seperti ini dapat dilaksanakan lagi di pasar Badung ini, kami merasa sebagai masyarakat kelas menengah kebawah sangat terhibur sekaligus dapat membangkitkan semangat kerja kami, sekali lagi terimakasih buat Radio AR". ungkap ibu Nyoman Warti, pedagang sayur di Pasar Badung. Selain Pasar Badung, Pasar yang di Goyang Radio AR adalah, Pasar Beringkit, Gianyar, Karangasem, Klungkung, Kedonganan, dan Bangli.
Beranda | Program | Berita | Gallery | Kontak


© 2012. Radio AR Bali. All Rights Reserved
Design by Alamaya